Home
MAN 1 BANJARNEGARA

Tim Safari Ramadhan Siap Terjun ke Delapan Kecamatan

 

Banjarnegara - Sebanyak 48 siswa yang tergabung dalam Tim Safari Ramadhan MAN 1 Banjarnegara tahun 1445 Hijriyah melaksanakan kegiatannya di delapan kecamatan, yaitu di Kecamatan Mandiraja,Kecamatan Punggelan, Kecamatan Sigaluh,Kecamatan Pagedongan, Kecamatan Wanadadi Pekalongan, Kecamatan Banjarmangu dan Kecamatan Batur.Safari Ramadhan merupakan kegiatan positif  untuk mendapatkan keberkahan selama bulan suci Ramadhan. Melalui kegiatan Safari Ramadhan ini  dapat saling bersilaturrahmi  sebagaimana yang dituturkan Fahmi Akbar Mubarok selaku ketua Tin safari  Ramadhan.

“Kegiatan safari Ramadhan yang merupakan agenda tahunan merupakan  ajang silaturahmi dengan masyarakat. Selain itu juga untuk melatih siswa mengimplementasikan kemampuannya  di bidang keagamaan dan sosial.”tutur Fahmi

“Selain itu, kegiatan Safari Ramadhan ini diharapkan dapat menjadi langkah awal untuk membuka jalannya komunikasi antara MAN 1 Banjarnegara, takmir masjid, para ulama dan seluruh  masyarakat untuk dapat saling gotong royong dalam membangun dan memperkuat sinergitas kolaborasi dalam melaksanakan kegiatan di bulan Ramadhan.

“Kegiatan yang dilaksanakan adalah jamaah salat tarawih, tadarus, pengajian, TPQ, serta baksos.” lanjutnya

Kegiatan yang dilaksanakan selama dua hari yaitu tanggal 29 sampai tanggal 31 Maret juga diikuti oleh delapan guru sebagai pendamping. Suratin, salah satu guru pendamping mengatakan bahwa Safari Ramadhan MAN 1 Banjarnegara  sudah menjadi tradisi yang dilakukan dalam memeriahkan dan memanfaatkan momen kebersamaan di bulan suci ini.(swh)


 

MAN 1 BANJARNEGARA
MAN 1 BANJARNEGARA
Alamat :
Jl. Raya Pucang KM. 03 Banjarnegara.
E-Mail: admin@man1banjarnegara.sch.id
Telp. (0286) 598 5268 Kode Pos 53471